Please use this identifier to cite or link to this item: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/1228
Title: TINJAUAN PENERAPAN SANITASI MAKANAN DAN MINUMAN DI RUMAH SAKIT UMUM PERMATA BUNDA MEDAN TAHUN 2017
Authors: C. MAHARANI PUTRI
Keywords: Sanitasi, Makanan, Rumah Sakit
Issue Date: 29-Nov-2019
Publisher: POLTEKKES KEMENKES MEDAN
Abstract: ABSTRAK Makanan adalah semua substansi yang diperlukan oleh tubuh kecuali air dan obat – obatan dan substansi yang digunakan untuk pengobatan. Penyakit dan gangguan kesehatan akibat dari makanan dapat terjadi apabila proses penyiapan hingga penyajian yang tidak tepat kepada konsumen. Untuk mecapai tujuan tersedianya makanan yang sehat maka perlu diterapkan hygiene sanitasi pada pengolahan makanan agar makanan yang dikonsumsi terhindar dari berbagai bibit penyakit. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana gambaran mengenai penerapan hygiene sanitasi makanan dan minuman pada Rumah Sakit Umum Permata Bunda Medan. Penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat deskriptif maka penulis melakukan observasi langsung ke lokasi dan melakukan penilaian berdasarkan formulir penilaian. Dari hasil penelitian diperoleh nilai yang memenuhi syarat sanitasi Instalasi Gizi Rumah Sakit Umum Permata Bunda Medan sebesar 88,6% sedangkan yang tidak memenuh syarat adalah 11,4%. Dimana hal ini sudah memenuhi syarat berdasarkan PERMENKES NO 1096/MENKES/PER/VII/2011. Saran – saran penelitian ini adalah agar sanitasi makanan di Rumah Sakit Umum Permata Bunda Medan mengenai hygiene penjamah makanan agar menggunakan alat pelindung diri, dan diperlukan upaya – upaya perbaikan pelaksanaan serta meningkatkan bimbingan bagi penjamah makanan.
URI: http://poltekkes.aplikasi-akademik.com/xmlui/handle/123456789/1228
Appears in Collections:Koleksi KTI D3 KESEHATAN LINGKUNGAN

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
KARYA TULIS ILMIAH C MAHARANI PUTRI.docx381.94 kBMicrosoft Word XMLView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.