Please use this identifier to cite or link to this item: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/1567
Title: GAMBARAN ASUPAN ENERGI PROTEIN DAN POLA MAKAN DENGAN STATUS ANEMIA PADA WANITA USIA SUBUR (WUS) DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PETUMBUKAN DESA NAGAREJO KECAMATAN GALANG KABUPATEN DELI SERDANG
Authors: WANTRI Y. BANCIN, MEI SARI
Keywords: asupan energi protein, pola makan, status anemia, WUS
Issue Date: Dec-2019
Publisher: Poltekkes Medan
Abstract: Anemia merupakan salah satu masalah gizi utama masyarakat Indonesia. Salah satu penderita anemia adalah kelompok wanita usia subur (WUS) yang disebabkan oleh berbagai faktor yaitu, pola makanan (asupan nutrisi), sosial ekonomi keluarga, lingkungan, status kesehatan, kekurangan asupan, kemiskinan , perubahan pola makan, ketimpangan gender, kehilangan darah yang diakibatkan perdarahan luka dan perdarahan menstruasi yang banyak. Penelitian bertujuan untuk: menilai status anemia pada wus, menilai asupan energi protein pada wus, menilai pola makan WUS, menilai pola makan pada WUS, mendeskripsikan asupan energi protein dan pola makan dengan status anemia pada WUS. Sampel pada penelitian ini adalah wanita usia subur (WUS) berusia 15-49 tahun di wilayah Kerja Puskesmas Petumbukan Desa Nagarejo sebanyak 92 orang. Penelitian ini bersifat observasional deskriptif, metode yang digunakan adalah wawancara dengan menggunakan food recall dan food frequency serta pengukuran kadar hemoglobin darah menggunakan pengukur hb digital. Hasil penelitian menunjukkan bahwa asupan energi pada wanita usia subur tergolong dalam kategori defisit yakni sebanyak 55 orang (59,8%), asupan protein tergolong dalam kategori baik yakni sebanyak 35 orang (38%), Status anemia WUS di Desa Nagarejo yakni sebanyak 63 orang (68,5%) tergolong tidak anemia dan tergolong anemia 29 orang (31,5%) serta pola makan yang tergolong masih kurang.
URI: http://poltekkes.aplikasi-akademik.com/xmlui/handle/123456789/1567
Appears in Collections:Data Lama

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
mei sari.pdf2.09 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.