Please use this identifier to cite or link to this item: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/2046
Title: Faktor- Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Infeksi Saluran Pernafasan Atas (ISPA) Pada Balita Umur 1-5 Tahun Di Puskesmas Pancur Batu Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019
Authors: ELOVANI BR GINTING
Keywords: Balita Umr 1-5 Tahun, Faktor- Faktor,Infeksi Saluran Pernafasan (ISPA)
Issue Date: 17-Feb-2020
Publisher: POLTEKKES KEMENKES MEDAN
Abstract: ABSTRAK Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) merupakan salah satu penyebab kematian pada anak di negara sedang berkembang. ISPA ini menyebabkan 4 dari 15 juta kematian pada anak berusia di bawah 5 tahun pada setiap tahunya.(WHO,2013). Adapun tujuan dalam penelitian untuk mengetahui Faktor- Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Infeksi Saluran Pernafasan Atas Pada Balita Umur 1-5 Tahun Di Wilayah Puskesmas Pancur Batu Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019. Jenis penelitian ini adalah dengan menggunakan desain penelitian cross sectional. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah Accidental Sampling dengan jumlah sampel 44 responden dan alat yang digunakan dalam pengumpulan data dalam bentuk kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian Infeksi Saluran Pernafasan Atas (ISPA) adalah faktor yang berdasarkan Berat Badan Lahir (BBL),Asi Esklusif,Status Imunisasi,Ventilasi Rumah,Pencemaran Udara. Yang paling mayoritas adalah Faktor yang Tidak Asi Esklusif sebanyak 20 responden (45,5%) dan Faktor Pencemaran Udara tidak baik sebanyak 30 responden (68,2%). Di sarankan kepada ibu yang memiliki anak Balita agar membawa balita untuk imunisasi lengkap sesuai dengan jadwal karena imunisasi campak sangatlah penting untuk penyakit ISPA serta memberikan balita Asi Esklusif dimana Asi mengandung banyak gizi yang dapat membantu kekebalan tubuh balita
URI: http://poltekkes.aplikasi-akademik.com/xmlui/handle/123456789/2046
Appears in Collections:Koleksi Karya Ilmiah

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
JURNAL ELOVANI.pdf554.94 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.