Please use this identifier to cite or link to this item:
http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/3935
Title: | GAMBARAN C-REACTIVE PROTEIN (CRP) PADA PENDERITA DIABETES MELITUS TIPE 2 DI PUSKESMAS PADANG BULAN |
Authors: | MEI RISKA BR GINTING |
Keywords: | Diabetes Melitus, C-Reactive Protein |
Issue Date: | 1-Sep-2019 |
Citation: | Medan |
Abstract: | Diabetes Melitus Tipe 2 merupakan suatu gangguan metabolik yang ditandai oleh kenaikan gula darah akibat penurunan sekresi insulin oleh sel beta pankreas atau kerja insulin yang tidak sesuai. Peningkatan kadar CRP pada penderita DM Tipe 2 disebabkan oleh respons inflamasi yang timbul akibat komplikasi dari Diabetes Melitus. Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui gambaran CRP pada pasien penderita DM Tipe 2 di Puskesmas Padang Bulan. Pemeriksaan CRP ini dapat membantu untuk mendeteksi proses inflamasi didalam tubuh. C-Reactive Protein ( CRP ) merupakan salah satu petanda inflamasi sistemik akut yang dihasilkan oleh hati dan sering ditemukan pada banyak penyakit yang berhubungan dengan kejadian Diabetes Melitus dan penyakit kardiovaskuler. Metode pemeriksaan yang digunakan adalah Latex Aglutinasi yang dilaksanakan di Laboratorium Poltekkes Medan Jurusan Analis Kesehatan pada bulan Maret-Juni 2019. Sampel yang diteliti sebanyak 16 pasien. Pada 16 sampel serum pasien Diabetes Melitus Tipe 2 diperoleh hasil positif sebanyak 10 sampel (62%) dan diperoleh hasil negatif sebanyak 6 sampel (38%). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terjadi peningkatan kadar CRP pada penderita Diabetes Melitus Tipe 2 sebagai petanda adanya proses inflamasi. Dengan demikian penderita DM Tipe 2 melakukan pemeriksaan atau penentuan kadar CRP untuk deteksi dini penyakit kardiovaskuler. |
URI: | http://poltekkes.aplikasi-akademik.com/xmlui/handle/123456789/3935 |
Appears in Collections: | KTI D III TLM WISUDA TAHUN 2019 |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
file gabungan.pdf | 1.5 MB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.