Please use this identifier to cite or link to this item: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/4199
Title: CEMARAN Salmonella Sp. PADA NUGGET AYAM YANG DIPERDAGANGKAN DI PASAR TRADISIONAL DI DESA KLUMPANG
Authors: AGUS PRIYONO
Keywords: Salmonella sp, Nugget ayam
Issue Date: 1-Sep-2020
Citation: Medan
Abstract: Bakteri Salmonella sp merupakan salah satu bakteri yang paling umum menyebabkan penyakit keracunan makanan di Negara berkembang. Salmonella sp dapat menyebar pada saat proses pengolahan produk pangan, mengalami kontak dengan bahan pangan mentah yang terkontaminasi, dan pada saat penyimpanan produk pangan. Hal ini tidak menutup kemungkinan dapat terjadi pada nugget ayam yang kurang memperhatikan sanitasinya. Maka dengan itu dilakukan penelitian terhadap sampel nugget ayam dengan tujuan mendeteksi kontaminasi Salmonella sp terhadap nugget ayam yang diperdagangkan di pasar tradisional di desa kelumpang. Analisa bakteri Salmonella sp pada nugget ayam ini dilakukan study literature dengan mengumpulkan data hasil penelitian terdahulu pada bulan Januari – Mei 2020 dengan sampel nugget ayam. Penelitian ini bersifat deskriptif dan meggunakan metode identifikasi dan diperkuat dengan uji biokimia. Berdasarkan hasil penelitian pada literature 1 dari 5 sampel yang diuji menunjukkan bahwa 5 sampel tersebut negatif Salmonella sp dan saat dilakukan kultur pada media VJA (Vogel Johnson Agar) kelima sampel tersebut positif Staphyloccus aureus. Penelitian pada literatur 2 dilakukan oleh Wilda Septia (2015) dengan judul “Pemeriksaan Bakteri Salmonella Pada Makanan Padat (Nugget Ayam)” menunjukkan data hasil pemeriksaan bakteri Salmonella pada makanan padat dengan sampel nugget, diketahui bahwa nugget tidak mengandung bakteri patogen Salmonella. Tidak terdapat koloni tidak berwarna/transparan pada media selektif MCA (Mac Conkey Agar) setelah diinkubasi pada suhu 37°C diinkubator selama 24 jam.
URI: http://poltekkes.aplikasi-akademik.com/xmlui/handle/123456789/4199
Appears in Collections:KTI D III TLM WISUDA TAHUN 2020

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
AGUS PRIYONO RPL 3.pdf985.27 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.