Please use this identifier to cite or link to this item: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/4482
Title: LITERATURE REVIEW : HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN TINGKAT KEKAMBUHAN KLIEN SKIZOFRENIA
Authors: LUBIS, RAHIMUDIN MUFTI
Keywords: Dukungan Keluarga, Klien Skizofrenia, Tingkat Kekambuhan
Issue Date: 24-Aug-2020
Publisher: politeknik kesehatan jurusan keperawatan medan
Abstract: Gangguan jiwa merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat Indonesia. Secara umum ganguan jiwa disebabkan karena adanya tekanan psikologis baik dari luar individu maupun dari dalam individu. Skizofrenia merupakan suatu gangguan psikotik yang bersifat kronis, sering mereda, namun sering kambuh dengan manifestasi klinis yang sangat luas variasinya. Beberapa hal yang menjadi penyebab adalah ketidaktahuan dari keluarga dan masyarakat terhadap gangguan jiwa ini. Dukungan keluarga sangat diperlukan oleh penderita gangguan jiwa dalam memotivasi mereka selama perawatan dan pengobatan. Keluarga harus selalu membimbing dan mengarahkannya agar klien gangguan jiwa dapat minum obat dengan benar dan teratur. Tujuan penelitian ini untuk melihat persamaan, kelebihan dan kekurangan dari literature review jurnal peneltian.. Jenis penelitian analitik dengan desain Cross sectional dan metode literature review. Hasil penelitian dukungan keluarga dapat menurunkan tingkat kekambuhan klien skizofrenia (70%), dukungan sosial (60%) dan dukungan instrumental (55%).
URI: http://poltekkes.aplikasi-akademik.com/xmlui/handle/123456789/4482
Appears in Collections:SKRIPSI Mahasiswa PRODI D-IV Keperawatan Medan Wisuda Tahun 2020

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI LITERATUR RAHIMUDIN MUFTI LUBIS.pdf634.96 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.