Please use this identifier to cite or link to this item:
http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/4485
Title: | ITERATURE REVIEW : HUBUNGAN PENGETAHUAN TENTANG DISMENOREA DENGAN KESIAPAN DALAM MENGHADAPI DISMENOREA PADA REMAJA PUTRI TAHUN 2020 |
Authors: | KETAREN, SARI NOWETA |
Keywords: | Dismenorea, Pengetahuan, Kesiapan, Remaja |
Issue Date: | 24-Aug-2020 |
Publisher: | politeknik kesehatan jurusan keperawatan medan |
Abstract: | Latar Belakang : Remaja adalah masa transisi yang di tandai oleh adanya perubahan fisik, emosi dan psikis. Remaja sebagai tanda kematangan organ reproduksi adalah ditandai dengan datangnya menstruasi (menarche). Pada sebagian wanita yang mengalami menstruasi akan timbul nyeri saat menstruasi yang biasanya disebut dismenorea. Angka kejadian nyeri haid di dunia sangat tinggi. Prevalensi dismenorea di Indonesia sebesar 64,25% yang terdiri dari 54,89% dismenorea primer dan 9,36% dismenorea sekunder. Tujuan : Literatur Review ini bertujuan untuk menemukan variabel yang akan diteliti dari berbagai teori-teori yang relevan dengan permasalahan yang akan diteliti sebagai bahan rujukan dalam pembahasan hasil penelitian. Metode : Dengan melakukan pencarian terhadap sumber tertulis seperti buku Metodelogi penelitian, jurnal nasional dan jurnal internasional yang relevan dengan permasalahan yang dikaji. Hasil : Berdasarkan sumber literatur terdapat 3 jurnal yang memiliki hubungan signifikan antara tingkat pengetahuan tentang dismenorea dengan kesiapan ataupun dengan sikap dalam menghadapi dismenorea dan 2 jurnal yang tidak memiliki hubungan antara tingkat pengetahuan tentang dismenorea dengan sikap dalam menghadapi dismenorea. Kesimpulan : Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa penelitian tentang tingkat pengetahuan tentang dismenorea dengan kesiapan ataupun sikap dalam menghadapi dismenorea pada remaja putri memiliki hubungan signifikan jika dalam proses pengumpulan data, pengolah data, serta menarik kesimpulan harus berdasarkan data yang mengunakan metode dan teknik tertentu secara benar dan sistematis |
URI: | http://poltekkes.aplikasi-akademik.com/xmlui/handle/123456789/4485 |
Appears in Collections: | SKRIPSI Mahasiswa PRODI D-IV Keperawatan Medan Wisuda Tahun 2020 |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
SKRIPSI LITERATUR SARI NOWETA BR KETAREN.pdf | 1.05 MB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.