Please use this identifier to cite or link to this item: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/4936
Title: GAMBARAN KADAR HEMOGLOBIN PADA PETUGAS SPBU
Authors: SITI ANISYAH
Keywords: Haemoglobin, Petugas SPBU
Issue Date: 1-Sep-2021
Abstract: Petugas SPBU merupakan kelompok pekerja yang memiliki resiko terpapar bahan kimia yang berbahaya, khususnya timbal dari bensin dan emisi gas kendaraan bermotor yang sedang menunggu antrian pengisian bahan bakar ataupun kendaraan yang akan berangkat setelah selesai mengisi bensin. Posisi SPBU yang berada dekat jalan raya memudahkan petugas terpapar dengan polutan timbal dari asap kendaraan yang melaju di jalan raya. Semakin lama seseorang bekerja di SPBU maka semakin besar pula terpapar Pb. Tinggi kadar Pb dalam darah akan menyebabkan rendahnya kadar hemoglobin. Review ini bertujuan untuk mendeskripsikan kadar Hemoglobin pada petugas SPBU dari beberapa hasil penelitian. Review ini menggunakan jenis penelitian sistematik review dengan desain penelitian deskriptif serta menggunakan data sekunder. Objek yang digunakan terdiiri dari 3 artikel (Linda Nur IndahSari, 2017), (Siska Indah Sari, 2017), (Eltin, 2016). Populasi dari ketiga artikel tersebut berjumlah 90 orang. Review penelitian ini menggunakan metode Strip Test Hemoglobin. Waktu review yang dilakukan di Poltekkes Kemenkes Medan. Hasil penelitian didapatkan kadar hemoglobin pada petugas SPBU berdasarkan jenis kelamin dari ketiga artikel didapatkan rata-rata kadar hemoglobin yang normal adalah >68% dan kadar hemoglobin yang abnormal <30%. Kadar hemoglobin pada petugas SPBU berdasarkan kelompok umur dari ketiga artikel didapatkan rata-rata kadar hemoglobin yang normal adalah >68% dan kadar hemoglobin yang abnormal <30%. Kadar hemoglobin pada petugas SPBU berdasarkan masa kerja dari ketiga artikel didapatkan rata-rata kadar hemoglobin yang normal adalah >68% dan kadar hemoglobin yang abnormal <30%.
URI: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/4936
Appears in Collections:KTI D III TLM WISUDA TAHUN 2021

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
KTI SITI ANISYAH P07534018051.pdf1.18 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.