Please use this identifier to cite or link to this item: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/5855
Title: PENGARUH EDUKASI KESEHATAN DENGAN MEDIA VIDEO TENTANG CUCI TANGAN PAKAI SABUN DAN AIR MENGALIR TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP SISWA DI SMP NEGERI 1 LUBUK PAKAM
Authors: GAOL, TIO SEPINA LUMBAN
Keywords: Edukasi Kesehatan, Video, Cuci Tangan Pakai Sabun, Pengetahuan, Sikap.
Issue Date: 2020
Publisher: JURUSAN GIZI POLKESMED
Abstract: “PENGARUH EDUKASI KESEHATAN DENGAN MEDIA VIDEO TENTANG CUCI TANGAN PAKAI SABUN DAN AIR MENGALIR TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP SISWA DI SMP NEGERI 1 LUBUK PAKAM” (DIBAWAH BIMBINGAN RUMIDA) Cuci tangan pakai sabun dan air mengalir penting dilakukan untuk mencegah penyebaran pathogen diare,infeksi saluran pernapasan dan cacingan.Kajian World Health Organitation (WHO) menyatakan bahwa cuci tangan menggunakan sabun dapat mengurangi angka kejadian diare sebesar 47%,namun tingkat kesadaran masyarakat untuk cuci tangan pakai sabun baru mencapai rata-rata 12% (Kemenkes RI,2014). Tujuan penelitian mengetahui adakah pengaruh edukasi kesehatan dengan media video tentang cuci tangan pakai sabun dan air mengalir terhadap pengetahuan dan sikap siswa di SMP Negeri 1 Lubuk Pakam. Penelitian dilakukan di SMP Negeri 1 Lubuk Pakam di Jalan Kartini,Kecamatan Lubuk Pakam.Waktu penelitian dilakukan pada bulan Agustus – Mei 2020.Jenis penelitian adalah quasi eksperimental dengan bentuk desain yang dipakai adalah one group pre-test dan post-test.Populasi adalah seluruh siswa/i kelas VII dan kelas VIII SMP Negeri 1 Lubuk Pakam.Sampel ditentukan secara Purposive Sampling atas kriteria memiliki android dan bersedia menjadi responden berjumlah 29 orang. Hasil penelitian rata-rata skor pengetahuan sebelum adalah 12,14 dan rata-rata skor pengetahuan sesudah diberikan edukasi kesehatan adalah 13,45..Rata-rata skor sikap sebelum adalah 28,69 dan rata-rata skor sikap sesudah diberikan edukasi kesehatan adalah 29,31. Adapun kesimpulan berdasarkan uji statistic pada alpha 5% ada perbedaan signifikan pengetahuan sebelum dan sesudah intervensi (nilai p=0,002).Pada alpha 5% ada perbedaan yang signifikan sikap sebelum dan sesudah intervensi (nilai p =0,002).
URI: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/5855
Appears in Collections:KTI D-III GIZI TAHUN 2020

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
TIO SEPINA LUMBAN GAOL.pdf1.33 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.