Please use this identifier to cite or link to this item: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/6236
Title: LITERATUR RIVIEW : GAMBARAN PENGETAHUAN DAN SIKAP KELUARGA TENTANG PENYAKIT INFEKSI SALURAN PERNAPASAN AKUT (ISPA) PADA BALITA
Authors: BENY SURYA, LUBIS
Keywords: ispa, toddler, knowledge and family
Issue Date: 28-Dec-2022
Publisher: jurusan keperawatan poltekkes kemenkes medan
Abstract: ISPA merupakan penyakit menular dari saluran pernapasan atas atau bawah yang dapat menimbulkan berbagai spektrum penyakit berkisar dari infeksi ringan sampai penyakit parah yang mematikan, tergantung pada patogen penyebabnya dan faktor lingkungan. Bagaimana gambaran pengetahuan dan sikap keluarga terhadap penyakit Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) pada balita. Tujuan Penelitian ini untuk mencari kelebihan tentang Gambaran Pengetahuan Dan Sikap Keluarga Tentang Penyakit Ispa Pada Balita dengan Data yang diperoleh dari hasil Literatur Review disajikan secara manual dalam bentuk tabel yang meliputi judul jurnal, nama penulis, tahun penerbit, tujuan penelitian, metode penelitian, dan hasil penelitian. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dengan desain Cross Sectional, yaitu suatu penelitian untuk mempelajari resiko dengan efek, dengan cara pendekatan, observasi atau pengumpulan data sekaligus pada suatu saat (point time approach). Hasil Penelitian didapatkan bahwa pengetahuan dan sikap keluarga terhadap pencegahan ISPA berpengetahuan dan bersikap baik dengan tingkat pengetahuan ada 51 orang (71,83%) yang sudah masuk pada kategori baik dan tingkat sikap ibu masuk pda kategori cukup baik / positif sebanyak 39 orang (54,93%), dari 54 ibu didapatkan 61.1% responden memiliki pengetahuan baik, 35.2% responden memiliki pengetahuan cukup, dan 3,7% responden memiliki pengetahuan kurang. Kesimpulan penelitian ini adalah sebagian besar responden dalam penelitian ini memiliki pengetahuan yang baik. Pada selanjutnya hasil penelitian menunjukkan gambaran pengetahuan ibu dalam pencegahan ISPA pada balita dari 58 responden ada 31 (53,4%) masuk pada kategori baik dan sikap ibu masuk pada kategori positif dengan persentase 58,6%. Terdapat 4 jurnal yang menggunakan jenis penelitian yang sama yaitu penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Jurnal literatur review menyatakan ada 4 jurnal yang menyatakan pengetahuan dan sikap keluarga terhadap pencegahan ISPA berpengetahuan dan bersikap baik. Berdasarkan hasil literature review terhadap 10 jurnal mengenai pengetahuan dan sikap keluarga tentang penyakit ISPA pada balita dapat disimpulkan bahwa terdapat gambaran pengetahuan yang baik dan sikap masyarakat yg positif terhadap penyakit ISPA pada balita. Saran peneliti karya tulis ilmiah ini dapat dijadikan sebagai sumber informasi bagi keluarga dalam pengetahuan dan sikap tentang penyakit ispa pada balita.
URI: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/6236
Appears in Collections:KTI Mahasiswa Prodi D-III Keperawatan Medan Wisuda Tahun 2022

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
KTI BENY SURYA LUBIS.pdf1.27 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.