Please use this identifier to cite or link to this item:
http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/6317
Title: | GAMBARAN PENGETAHUAN IBU HAMIL PRIMIGRAVIDA TENTANG PERAWATAN PAYUDARA DI KLINIK BPM KURNIA KEC, DELI TUA KABUPATEN DELI SERDANG |
Authors: | ANNISA SAFITRI |
Keywords: | Pengetahuan, Perawatan payudara |
Issue Date: | Jun-2022 |
Publisher: | jurusan keperawatan poltekkes kemenkes medan |
Abstract: | Perawatan payudara yang baik pada ibu hamil diperlukan suatu pengetahuan yang baik agar selama perawatan tersebut dapat dilakukan dengan benar, adapun ibu hamil yang tidak melakukan perawatan payudara maka akan terjadi kurangnya kebersihan pada payudara, bendungan ASI, Pengeluaran ASI tidak lancar. Oleh karena itu, pelaksanaan perawatan payudara sangat diperlukan, namun banyak dari ibu hamil yang tidak melakukan perawatan perawatan payudara dikarenakan oleh pengetahuan dan informasi yang kurang Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran pengetahuan ibu hamil primigravida tentang perawatan payudara. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan melakukan pendekatan cross sectional. Pada penelitian ini jumlah populasi adalah seluruh ibu hamil di Klinik BPM Kurnia Kec, Deli Tua Kabupaten Deli serdang yaitu sebanyak 72 orang dan yang menjadi sample adalah 42 orang. Teknik pengambilan sample adalah teknik Accidental Sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuisioner. Variabel independen yang digunakan meliputi umur, pendidikan dan sumber informasi. Analisa data ini dilakukan dengan mencari pengetahuan tentang perawatan payudara pada ibu hamil. Hasil penelitian yang dillakukan pada 42 responden di peroleh mayoritas responden yang mengetahui tentang perawatan payudara pada ibu hamil dengan kategori cukup yaitu sebanyak 22 orang (52,4%). Dengan hasil penelitian tersebut maka diharapkan pada pihak klinik, ibu hamil itu sendiri juga petugas kesehatan dapat berperan aktif dalam meyebarkan informasi tentang perawatan payudara pada ibu hamil. |
URI: | http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/6317 |
Appears in Collections: | KTI Mahasiswa Prodi D-III Keperawatan Medan Wisuda Tahun 2022 |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
annisa.pdf | 2.74 MB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.