Please use this identifier to cite or link to this item: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/7031
Title: GAMBARAN KARAKTERISTIK, PENGETAHUAN DAN SIKAP KELUARGA PADA PERAWATAN PASIEN PERILAKU KEKERASAN DI POLIKLINIK JIWA RSJ PROF. DR. MUHAMMAD ILDREM SUMATERA UTARA 2017
Authors: MANIK, MULANI LANAWATI
Keywords: Pengetahuan, Sikap, Keluarga dan Perilaku Kekerasan
Issue Date: 27-Jul-2017
Publisher: poltekkes Kemenkes Medan Jurusan Keperawatan
Abstract: Gangguan Jiwa merupakan salah satu dari empat masalah kesehatan utama, baik di negara maju maupun di negara berkembang. Salah satu gangguan jiwa yang paling banyak dialami adalah Skizofrenia, pasien dengan Skizofrenia sangat erat hubungan nya dengan perilaku kekerasan.Perilaku kekerasan merupakan tindakan kekerasan yang dilakukan seseorang, baik itu secara verbal maupun fisik yang akibatnya dapat mencederai diri sendiri, lingkungan dan orang lain. Penelitian ini bersifat deskriptif yang bertujuan untuk mengetahui gambaran karakteristik, pengetahuan dan sikap keluarga pada perawatan pasien perilaku kekerasan di Poliklinik Jiwa Rumah Sakit Jiwa Prof. Dr. Muhammad Ildrem Tahun 2017, responden dalam penelitian ini sebanyak 39 orang. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan teknik Purposive Sampling. Hasil penelitian diperoleh bahwa dari 39 responden mayoritas memiliki pengetahuan yang kurang pada perawatan pasien perilaku kekerasan dan hasil penelitian juga menunjukkan bahwa dari 39 responden memiliki sikap positif pada perawatan pasien perilaku kekerasan. Kepada keluarga diharapkan agar tidak berganti-gantian membawa pasien berobat kepoliklinik jiwa, sebaiknya orang tua yang merawat yang membawa pasien berobat agar memperoleh informasi yang berkelanjutan tentang perawatan pasien perilaku kekerasan selama dirumah.
URI: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/7031
Appears in Collections:KTI Mahasiswa Prodi D-III Keperawatan Medan Wisuda Tahun 2017

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
MULANI.pdf2.79 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.