Please use this identifier to cite or link to this item: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/7680
Title: PEMERIKSAAN LAJU ENDAP DARAH PADA PENDERITA DIABETES MELLITUS TIPE 2 YANG DIRAWAT INAP DI RSUP H. ADAM MALIK MEDAN
Authors: DINDA AYUMI
Keywords: Diabetes Mellitus, Laju Endap Darah
Issue Date: 1-Sep-2023
Abstract: Diabetes Mellitus atau yang dikenal sebagai penyakit kencing manis, gangguan gula darah merupakan sejenis penyakit kronis yang ditandai dengan tingginya kadar gula darah akibat gangguan metabolisme dari dalam tubuh yang bisa mengakibatkan pankreas tidak mampu untuk memproduksi insulin yang biasanya digunakan untuk kebutuhan tubuh, pada pasien DM tipe 2 ditemukan LED yang tinggi dikarenakan ada infeksi kronis dan akut serta peradangan akut di dalam tubuh, serta globulin fibrinogen, Dengan meningkatnya kadar fibrinogen maka akan terjadi pembentukan rouleaux atau sel darah merah yang mudah menggumpal dan lebih cepat mengendap, yang selanjutnya akan berpengaruh pada laju endap darah. Penelitian ini bersifat deskriptif analitik yang bertujuan untuk mengetahui gambaran hasil pemeriksaan nilai Laju Endap Darah pada penderita Diabetes Mellitus Tipe 2 yang Dirawat Inap di RSUP H. Adam Malik Medan. Metode pemeriksaan yang digunakan adalah metode automatic dengan alat Caretium Analyzer. Jumlah responden sebanyak 32 sampel yang diambil dengan teknik total sampling. Teknik pengolahan data dilakukan dengan cara distribusi frekuensi yang disajikan dalam bentuk tabel dan perhitungan persentase. Berdasarkan hasil pemeriksaan laju endap darah pada pasien diabetes mellitus tipe 2 dapat disimpulkan yang meningkat sebanyak 26 responden (81%) dan yang normal sebanyak 6 responden (19%).
URI: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/7680
Appears in Collections:KTI D III TLM WISUDA TAHUN 2023

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
KTI DINDA AYUMI.pdf1.9 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.