Please use this identifier to cite or link to this item:
http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/787
Title: | GAMBARAN EFEKTIVITAS DAUN STROBERI TERHADAP PEMUTIHAN GIGI PADA SISWA/I SMP SWASTA ALWASLIYAH AMPERA II KECAMATAN MEDAN HELVETIA |
Authors: | DINA AFIFAH |
Keywords: | Daun Stroberi, Pemutihan Gigi |
Issue Date: | 18-Nov-2019 |
Publisher: | POLTEKKES KEMENKES MEDAN |
Abstract: | Abstrak Daun stroberi merupakan daun tanaman stroberi yang mengandung zat astringent dan ellagic acid yang bisa digunakan sebagai alternatif untuk memutihkan gigi, selain itu juga bermanfaat untuk kesehatan umum seperti dieuretik dan antirematik, untuk menyembuhkan diare, mencegah pengeriputan kulit, sebagai obat kumur untuk menghilangkan sakit tenggorokan, menyembuhkan bisul dan luka-luka infeksi. Bleaching atau pemutihan gigi merupakan salah satu estetik yang sering dilakukan untuk orang dewasa muda karna tidak dibutuhkan kerja laboratorium. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Gambaran Efektivitas Daun Stroberi Terhadap Pemutihan Gigi Pada Siswa/I Smp Swasta Alwasliyah Ampera II Kecamatan Medan Helvetia. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriftif. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah Purposive Sampling. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 30 orang. Hasil penelitian pada pada siswa/i SMP Swasta Alwasliyah Ampera II Kecamatan Medan Helvetia, menunjukkan bahwa sebelum ditempelkan daun stroberi yang paling tinggi ditemukan adalah warna gigi diangka 4 dengan jumlah responden 4 orang (13,3)% yang paling rendah 1,5 dengan jumlah responden 1 orang (3,3)%. Kemudian sesudah ditempelkan daun stroberi yang paling tinggi warna gigi berada diangka 3 dengan jumlah responden 1 orang (3,3)%, yang paling rendah 1 dengan jumlah responden 7 orang (23,3)%. Sesuai dengan hasil penelitian, maka penelitian ini dapat memberikan saran untuk menggunakan daun stroberi sebagai bahan alternatif memutihkan gigi dan untuk menjaga warna alami gigi, kurangi konsumsi kopi,teh dan minuman berkarbonasi yang dapat menyebabkan pewarnaan pada gigi. |
URI: | http://poltekkes.aplikasi-akademik.com/xmlui/handle/123456789/787 |
Appears in Collections: | Koleksi Karya Tulis Ilmiah (D3) |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
DINA AFIFAH.pdf | 2.1 MB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.