Please use this identifier to cite or link to this item:
http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/1861
Title: | GAMBARAN PENGETAHUAN, SIKAP, DAN TINDAKAN KELUARGA PASIEN ODGJ DI KABUPATEN TAPANULI UTARA |
Authors: | SEPTHA FAREL MANOSOR AMBARITA |
Keywords: | ODGJ, Gangguan Jiwa, Keterbelakangan Mental, Tapanuli Utara |
Issue Date: | 15-Jan-2020 |
Publisher: | POLTEKKES KEMENKES MEDAN |
Abstract: | ABSTRAK Pengetahuan, sikap dan tindakan keluarga mengenai gangguan jiwa dan keterbelakangan mental sangat minim sehingga menyebabkan penderita kerap kali mendapatkan perlakuan yang tidak menyenangkan dari keluarga penderita tersebut. Perlakuan yang dimaksud seperti diskriminasi, terisolasi, dikucilkan bahkan hingga dipasung padahal penderita adalah warga negara Indonesia yang berhak mendapatkan hak-hak mereka sebagai warga negara Indonesia dan sebagai seorang manusia yang dapat mengembangkan diri dan mengasah potensi yang dimilikinya. Jenis penelitian ini memakai metode deskriptif. Metode pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan memberikan kuesioner kepada responden. Teknik penelitian non ekperimental dengan sampel insidental. Populasi pada penelitian ini adalah keluarga pasien ODGJ sebanyak 100 responden. Hasil dari penelitian menunjukkan identitas responden perempuan (68%), laki-laki (32%). Pada kategori umur terdapat umur 36-49 tahun (50%), 50-59 tahun (34%), dan > 60 tahun (3%). Berdasarkan pendidikannya SD (4%), SMP (21%), SMA (43%) dan Akademik/ Sarjana (18%). Pada kategori pekerjaan terdapat tidak bekerja/ibu rumah tangga (2%), Petani (61%), Pegawai swasta/wiraswasta (26%), dan PNS (11%). Kesimpulan dari penelitian ini diperoleh gambaran pengetahuan kurang baik (42,4%), gambaran sikap cukup baik (74,27%) dan gambaran tindakan baik (82,8%). |
URI: | http://poltekkes.aplikasi-akademik.com/xmlui/handle/123456789/1861 |
Appears in Collections: | Koleksi Karya Tulis Ilmiah (D3) |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
1. Cover, Lembar Persetujuan, Lembar Pengesahan.doc | 225 kB | Microsoft Word | View/Open | |
2. ABSTRAK, DAFTAR ISI benar.doc | 113 kB | Microsoft Word | View/Open | |
3. BAB I, BAB II, BAB III.doc | 1.7 MB | Microsoft Word | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.