Please use this identifier to cite or link to this item: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/2977
Title: LITERATURE REVIEW :FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGETAHUAN IBU HAMIL PRIMIGRAVIDA TENTANG HIPEREMESIS GRAVIDARUM TAHUN 2020
Authors: YOSE, SHERLY NOVA
Keywords: Faktor-Faktor Pengetahuan,Hiperemesis Gravidarum
Issue Date: 24-Aug-2020
Publisher: POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES RI MEDAN JURUSAN KEPERAWATAN PRODI D-III TAHUN 2020
Abstract: Latar Belakang kehamilan adalah kondisi yang menimbulkan perubahan fisik maupun psikososial seorang wanita karena pertumbuhan dan perkembangan alat reproduksi dan janinnya. Banyak faktor yang mempengaruhi kehamilan dari dalam maupun dari luaryang dapat menimbulkan masalah terutama bagi yang pertama kali hamil,misalnya Hiperemesis Gravidarum . Hiperemesis gravidarum merupakan mual dan muntah dengan intensitas lebih dari 10 kali dalam 24 jam,sering terjadi sampai gestasi sekitar 16 minggu. Mual dan muntah merupakan gejala umum,mulai dari rasa tidak enak sampai muntah yang berkepanjangan. Tujuan penelitian ini mengetahui Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pengetahuan Ibu Hamil Primigravida Tentang Hiperemesis Gravidarum. Metode jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan melakukan studi literature review 5 jurnal penelitian yang berhubungan dengan penelitian yang akan dilakukan. Desain penelitian inimenggunakan Cross-Sectional yang merupakan suatu metode pengukuran dan pengamatan pada saat yang bersamaan. Hasil dari 5 jurnal di dapatkan 2 jurnal yang berkaitan dengan faktor-faktor yang mempengaruhi pengetahuan ibu hamil tentang hiperemesis gravidarumdari segi umur, 1 jurnal yang berkaitan dengan faktor-faktor yang mempengaruhi pengetahuan ibu hamil tentang hiperemesis gravidarumdari segi pendidikan. 2 jurnal yang berkaitan dengan faktor-faktor yang mempengaruhi pengetahuan ibu hamil tentang hiperemesis gravidarumdari segi pekerjaan. Kesimpulan faktor- faktor yang mempengaruhi pengetahuan ibu hamil tentang hiperemesis gravidarum adalah faktor umur,pendidikan,dan pekerjaan.
URI: http://poltekkes.aplikasi-akademik.com/xmlui/handle/123456789/2977
Appears in Collections:KTI Mahasiswa Prodi D-III Keperawatan Medan Wisuda Tahun 2020

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
KARYA TULIS ILMIAH (KTI) Sherly Nova Yose-1.docx99 kBMicrosoft Word XMLView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.