Please use this identifier to cite or link to this item: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/4796
Title: GAMBARAN INDEKS PLAK SEBELUM DAN SESUDAH BERKUMUR DENGAN SEDUHAN TEH HIJAU PADA SISWA/I KELAS III DAN IV SD NEGERI 101904 DESA PASAR MELINTANG KECAMATAN LUBUK PAKAM
Authors: ESTER G.I.N
Keywords: Teh Hijau, Indeks Plak
Issue Date: 10-Sep-2019
Publisher: POLTEKKES KEMENKES MEDAN
Abstract: Plak gigi merupakan penyebab utama terjdinya karies gigi dan penyakit periodontal. Pengendalian plak dapat dilakukan secara mekanik maupun kimiawi dengan menggunakan bahan tanaman obat yang mempunyai khasiat antibakteri berupa tumbuhan herbal seperti teh hijau. Teh hijau memiliki senyawa polifenol, yang sebagian besar terdiri dari katekin, yang dapat mencegah pembentukan plak gigi. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian deskriptif dengan metode survey, dengan sampel 30 orang. Data yang dikumpulkan berupa data primerberupa data pemeriksaan indeks plak dan data sekunderberupa identitas siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran indeks plak sebelum dan sesudah berkumur dengan seduhan teh hijau pada siswa/I kelas III dan IV SD Negeri 101904 Pasar Melintang Kecamatan Lubuk Pakam tahun 2019. Hasil penelitian menunjukkan bahwa indeks plak sebelum berkumur dengan seduhan teh hijau paling banyak dalam kriteria sedang (56,66%). Indeks plak setelah berkumur dengan seduhan teh hijau paling banyak dalam kriteria baik (83,33%). Pada penelitian ini dapat disimpulkan bahwa setelah berkumur dengan seduhan teh hijau dapat menurunkan indeks plak (dari skor indeks plak 1,56 menjadi 0,69).
URI: http://poltekkes.aplikasi-akademik.com/xmlui/handle/123456789/4796
Appears in Collections:KTI Prodi D-III Kesehatan Gigi Wisuda Tahun 2019

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
KTI_ESTER G I N.pdf1.82 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.