Please use this identifier to cite or link to this item: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/7786
Title: UJI EFEKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK ETANOL DAUNINSULIN (Thitonia difersifolia) DENGAN METODE DPPH (1,1-Diphenyl-2-picrylhydrazyl)
Authors: PARDEDE, NENGSI
Keywords: Antioksidan, Ekstrak, Daun Insulin, DPPH
Issue Date: 13-Sep-2023
Publisher: POLITEKNIK KESEHATAN MEDAN JURUSAN FARMASI
Abstract: Daun insulin atau Thitonia difersifolia merupakan tumbuhan yang umumnya dimanfaatkan pada bagian daunnya. Dari daun tersebut dapat digunakan untuk antidiabetes, antivirus, anti malaria, dan radang tenggorokan. Daun Insulin mengandung senyawa flavanoid, alkaloid, tanin, serta saponin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas antioksidan ekstrak etanol daun insulin (Thitonia difersifolia) yang diukur menggunakan metode DPPH (1,1-Diphenyl-2-picrylhydrazyl) dan untuk mengetahui nilai Inhibitory Concentration (IC50) ekstrak etanol daun insulin yang di uji dengan vitamin C sebagai larutan pembanding atau kontrol positif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimental dengan dasain penelitian Posttest Only Control Group dengan larutan kontrol negatif dan membandingkannya dengan larutan kontrol positif sebagai pembanding untuk mendapatkan perbedaan nilai keduanya. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa efektivitas antioksidan ekstrak etanol daun insulin yang diukur menggunakan metode DPPH adalah sedang. Efektivitas antioksidan vitamin C sebagai larutan pembanding atau kontrol positif yang diukur dengan spektrovotometer vis menggunakan metode DPPH adalah kuat. Perbandingan efektivitas antioksidan ekstrak etanol daun insulin dengan vitamin C ditunjukkan dengan nilai IC50 sebesar 144,7 ppm dan 88,08 ppm. Kesimpulan penelitian ini efektivitas antioksidan ekstrak etanol daun insulin yang diukur menggunakan metode DPPH adalah sedang
URI: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/7786
Appears in Collections:KTI D-III FARMASI TAHUN 2023

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
KTI NENGSI PARDEDE.docx1.97 MBMicrosoft Word XMLView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.