Please use this identifier to cite or link to this item: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/3916
Title: GAMBARAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU RUMAH TANGGA TERHADAP SWAMEDIKASI CACAR AIR DENGAN OBAT TRADISIONAL DI DESA UJUNG BANDAR KEC. SALAPIAN KAB. LANGKAT
Authors: ELIA APRIANI
Keywords: Cacar Air, Pengetahuan, Sikap, Swamedikasi
Issue Date: 30-Aug-2018
Publisher: POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES MEDAN JURUSAN FARMASI
Abstract: Upaya masyarakat untuk mengobati diri sendiri dikenal dengan istilah swamedikasi. Swamedikasi biasanya dilakukan untuk mengobati penyakit yang ringan seperti diare, demam, dan penyakit kulit (cacar air, jerawat, kurap dan lain-lain). Penyakit cacar air disebabkan oleh infeksi virus Varicella zoster umumnya menyerang ana-anak usia 1-10 dan sangat mudah menular. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui gambaran pengetahuan dan sikap ibu rumah tangga terhadap swamedikasi cacar air dengan obat tradisional di Desa Ujung Bandar Kecamatan Salapian Kabupaten Langkat. Jenis penelitian yang digunakan adalah survei deskriptif. Pengambilan sampel pada penelitian ini dengan teknik Simple Random Sampling. Populasi dalam penelitian ini adalah 300 ibu rumah tangga yang berumur 20-50 tahun dan jumlah sampel 75 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan ibu rumah tangga berada dalam kategori baik (61,33%), dalam kategori cukup (32%), dalam kategori kurang (6,67%). Sikap ibu rumah tangga berada dalam kategori baik (36%), dalam kategori cukup (64%), dalam kategori kurang (0%). Kesimpulan yang diperoleh adalah tingkat pengetahuan ibu berada pada kategori baik dan tingkat sikap berada pada kategori cukup baik
URI: http://poltekkes.aplikasi-akademik.com/xmlui/handle/123456789/3916
Appears in Collections:KTI D-III FARMASI TAHUN 2018

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
ELIA APRIANI.docx2.68 MBMicrosoft Word XMLView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.