Please use this identifier to cite or link to this item: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/6711
Title: PENGARUH KONSELING MENGGUNAKAN MEDIA LEAFLET TERHADAP PENGETAHUAN SIKAP DAN KEPATUHAN KONSUMSI TABLET TAMBAH DARAH PADA IBU HAMIL DI PUSKESMAS TITIPAPAN
Authors: YONA ROSALINDA, SEMBIRING
Keywords: Ibu hamil, konseling, leaflet, TTD
Issue Date: 10-Sep-2022
Publisher: Politeknik Kesehatan Medan Jurusan Farmasi
Abstract: Anemia defisiensi besi (Fe) pada ibu hamil dapat mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan janin/bayi saat kehamilan maupun setelahnya. Hasil Riskesdas 2018 menyatakan Ibu Hamil di Indonesia mengalami anemia sebesar 48,9%. Salah satu faktor penyebabnya adalah kurangnya pengetahuan, sikap, dan kepatuhan dalam mengkonsumsi Tablet Tambah Darah (TTD). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konseling menggunakan media leaflet terhadap pengetahuan, sikap, dan kepatuhan konsumsi tablet tambah darah pada Ibu Hamil di Puskesmas Titipapan. Jenis penelitian ini adalah Quasi eksperiment dengan desain penelitian two group only post test with control design. Responden sebanyak 30 orang Ibu Hamil. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara menggunakan lembar Kuesioner dan analisis menggunakan Uji Indenpendent T-Test. Hasil penelitian menunjukkan tingkat pengetahuan pada kelompok intervensi cukup (100%), pada kelompok kontrol cukup (53,3%) kurang (46,7%), tingkat sikap pada kelompok intervensi maupun kontrol adalah baik (100%) serta tingkat kepatuhan pada kelompok intervensi patuh (26,7%) tidak patuh (73,3%) sedangkan pada kelompok kontrol patuh (6,7%) tidak patuh (93,3%). Dengan nilai uji tingkat pengetahuan (p=0,000), sikap (p=0,004) dan kepatuhan (p=0,000). Kesimpulan penelitian adanya perbedaan bermakna pada tingkat pengetahuan, sikap, dan kepatuhan konsumsi tablet tambah darah pada kelompok intervensi yang diberikan konseling media leaflet dengan kelompok kontrol yang tanpa perlakuan Anemia defisiensi besi (Fe) pada ibu hamil dapat mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan janin/bayi saat kehamilan maupun setelahnya. Hasil Riskesdas 2018 menyatakan Ibu Hamil di Indonesia mengalami anemia sebesar 48,9%. Salah satu faktor penyebabnya adalah kurangnya pengetahuan, sikap, dan kepatuhan dalam mengkonsumsi Tablet Tambah Darah (TTD). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konseling menggunakan media leaflet terhadap pengetahuan, sikap, dan kepatuhan konsumsi tablet tambah darah pada Ibu Hamil di Puskesmas Titipapan. Jenis penelitian ini adalah Quasi eksperiment dengan desain penelitian two group only post test with control design. Responden sebanyak 30 orang Ibu Hamil. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara menggunakan lembar Kuesioner dan analisis menggunakan Uji Indenpendent T-Test. Hasil penelitian menunjukkan tingkat pengetahuan pada kelompok intervensi cukup (100%), pada kelompok kontrol cukup (53,3%) kurang (46,7%), tingkat sikap pada kelompok intervensi maupun kontrol adalah baik (100%) serta tingkat kepatuhan pada kelompok intervensi patuh (26,7%) tidak patuh (73,3%) sedangkan pada kelompok kontrol patuh (6,7%) tidak patuh (93,3%). Dengan nilai uji tingkat pengetahuan (p=0,000), sikap (p=0,004) dan kepatuhan (p=0,000). Kesimpulan penelitian adanya perbedaan bermakna pada tingkat pengetahuan, sikap, dan kepatuhan konsumsi tablet tambah darah pada kelompok intervensi yang diberikan konseling media leaflet dengan kelompok kontrol yang tanpa perlakuan
URI: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/6711
Appears in Collections:KTI D-III FARMASI TAHUN 2022

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
KTI Yona Rosalinda Sembiring.docx7.6 MBMicrosoft Word XMLView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.